Mahasiswa KKN Undip Tim I 2024 Melakukan Kegiatan Belajar Mengajar Tambahan di Balai Desa Kebonagung Guna Menambah Wawasan
Berita KKNwirausahanesia.com - Mahasiswa KKN Undip Tim I 2024 Melakukan Kegiatan Belajar Mengajar Tambahan di Balai Desa Kebonagung Guna Menambah Wawasan. Pendidikan merupakan kegiatan penting bagi perkembangan sumber daya manusia.
Proses belajar mengajar menghasilkan interaksi antara berbagai komponen. Belajar tambahan merupakan salah satu sumber belajar yang membantu siswa dalam memecahkan masalah dalam proses pembelajaran yang tidak hanya dilakukan di sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Senin.
Dalam pelaksanaannya peserta yang hadir tidak hanya dari anak SD tetapi dari TK sampai SMP, para peserta diberikan penjelasan mengenai sejarah, dilanjutkan dengan mengerjakan pekerjaan rumah setelah itu pemaparan materi dan diakhiri dengan sesi tanya jawab.
Kegiatan tersebut dilakukan guna menambah wawasan dan meningkatkan daya berpikir kritis. Desa Kebonagung tidak mempunyai Sekolah Dasar oleh karena itu, kegiatan belajar mengajar tambahan ini diharapkan dapat membantu para siswa dalam mendapatkan informasi-informasi dan pengetahuan yang lebih luas.
Penulis:
Shiva Ayesha
Sejarah (FIB)
Editor:
Achmad Munandar
Achmad Munandar