Mahasiswa KKN UNDIP Melakukan Penyuluhan MPASI Seimbang Pada Ibu Balita di Posyandu
Berita KKNwirausahanesia.com - Karanganyar, Kabupaten Sukoharjo (11/01/2024), Mahasiswa Universitas Diponegoro (UNDIP) melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) menyelenggarakan kegiatan penyuluhan mengenai MPASI Seimbang pada ibu balita saat kegiatan posyandu rutin. Tindakan ini merupakan bagian dari kontribusi mahasiswa UNDIP dalam mendukung pemerintah dan desa dalam upaya pencegahan peningkatan permasalahan stunting di Indonesia.
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai tanggapan terhadap grafik kurva pertumbuhan anak di buku KIA yang cenderung stagnan dan tidak naik pada beberapa balita di wilayah setempat. Kegiatan penyuluhan dilakukan dengan presentasi PPT yang berisi materi berupa tujuan pemberian MPASI, dampak negatif dari pemberian MPASI yang tidak sesuai waktu, serta menu MPASI yang seimbang sesuai dengan usia anak. Para mahasiswa menekankan pentingnya memberikan asupan makanan yang tepat dan seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan optimal balita.
Kegiatan penyuluhan dilaksanakan di dua tempat, yaitu di Posyandu Dusun Kauman dan Klodangan saat kegiatan rutin Posyandu Balita. Dengan demikian, para ibu balita yang menghadiri kegiatan Posyandu dapat langsung mendapatkan informasi dan pemahaman yang diperlukan mengenai MPASI yang sehat dan seimbang untuk anak-anak mereka. Kegiatan ini disambut baik oleh para ibu balita yang hadir, dan mereka menyatakan kesediaannya untuk menerapkan pengetahuan yang mereka dapatkan dalam memberikan nutrisi yang lebih baik bagi anak-anak mereka.
Selain itu, juga dilakukan pembagian leaflet edukasi MPASI untuk dibawa pulang. Melalui upaya ini, diharapkan para ibu dapat lebih memahami pentingnya memberikan MPASI yang seimbang bagi perkembangan optimal anak mereka, serta mampu mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan balita mereka.
Penulis:
Jasmin Rahmawati Kasih
Ilmu Gizi
Dosen Pembimbing Lapangan:
dr. Siti Fatimah, M.Kes
Lokasi:
Desa Karanganyar, Kecamatan Weru, Kabupaten Sukoharjo
Editor:
Achmad Munandar
Achmad Munandar
#kknundiptim1 #p2kknundip #lppmundip #undip