Mahasiswa KKN Tematik TPST UNDIP Berinovasi Membuat POC (Pupuk Organik Cair) dari Sampah Daun Kering
Berita KKNwirausahanesia.com - Semarang (12/11/2024) - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Universitas Diponegoro Tahun 2024 telah melaksanakan program kerja berjudul BISA POC (Bijak Sampah untuk Pupuk Organik Cair) di UPT Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) UNDIP pada tanggal 20 November 2024. Di tengah semangat keberlanjutan dan kesadaran akan pentingnya pengelolaan limbah, program kerja ini tidak hanya bertujuan untuk mengurangi limbah daun kering, tetapi juga untuk memberdayakan pengelola sampah melalui pembuatan pupuk organik cair yang ramah lingkungan.
Saat ini, limbah daun kering masih diolah menjadi produk pupuk kompos saja di TPST (Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu) Undip. Padahal limbah daun kering memiliki potensi lain untuk di transformasi menjadi pupuk organik cair. Sehingga dengan adanya penambahan produk ini dapat lebih meminimalisir sampah organik yang dibuang ke TPA dan menambah nilai pemasukan. Oleh karena itu, mahasiswa KKN-T UNDIP memutuskan untuk memulai program kerja pembuatan pupuk organik cair sebagai langkah awal menuju pengelolaan limbah yang lebih efisien.
Proses pembuatan POC ini pun cukup sederhana, dan untuk peralatan dan bahan yang digunakan juga sangat mudah untuk ditemukan. Adapun peralatan yang dibutuhkan yaitu ember, gelas, pengaduk, dan gunting. Sedangkan untuk bahan yang diperlukan hanya daun kering, EM4, gula, dan 5 liter air. Proses pembuatan POC diawali dengan menggunting daun kering menjadi bagian yang lebih kecil. Kemudian dengan menggunakan ember larutkan 60 mL EM4 (setara dengan 6 tutup botol EM4) dengan 5 L air kemudian aduk hingga tercampur. Setelah itu larutkan gula menggunakan gelas, dan campurkan larutan gula kedalam ember yang berisi larutan EM4. Setelah larutan tercampur semua, masukkan daun kering sedikit demi sedikit dan aduk hingga rata. Dan setelah semua bahan tercampur, tutup ember selama 2 minggu untuk proses fermentasi pupuk.
Tanda bahwa POC sudah jadi adalah dari bau yang berubah menjadi asam dan cairan yang telah menyatu tanpa ada cacahan daun di dalam nya. Untuk cara penggunaan POC adalah dengan mengencerkan POC dengan perbandingan 1 : 10 atau dapat diartikan dengan 1 mL POC diencerkan dengan 10 mL air dan baru bisa disemprotkan ke tanaman dalam waktu 2 – 3 kali seminggu.
Penulis :
Shinta Nur Zahra
(Program Studi S1 Peternakan)
Dosen Pembimbing Lapangan :
Dessy Ariyanti S.T., M.T., Ph.D.
Lokasi :
Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu
Universitas Diponegoro, Kota Semarang
Editor :
Achmad Munandar
Achmad Munandar