Sharing Session Inspiratif tentang Etika Bermedia kepada IPNU IPPNU Desa Kluwih
Artikel Berita KKNwirausahanesia.com - Desa Kluwih, 30 Juli 2023-TIM II KKN Universitas Diponegoro (UNDIP) menggelar sharing session yang inspiratif tentang penggunaan media sosial yang pintar dan bertindak dengan etika kepada anggota IPNU IPPNU Desa Kluwih. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih dalam kepada pemuda dan pemudi desa tentang pentingnya bermedia dengan bijak dan mengedepankan nilai-nilai etika.
Acara yang diadakan di ruang kelas SDN 2 Kluwih ini dihadiri oleh 15 anggota IPNU IPPNU dari berbagai lapisan usia. Karin Pehulisa, mahasiswa Ilmu Komunikasi Undip membawakan fokus topik “Pintar Bermedia, Bertindak dengan Etika” berdasarkan pengetahuan mendalam tentang media sosial dan etika berkomunikasi di dunia digital.
Dalam sesi sharing session yang interaktif, mahasiswa UNDIP berbagi berbagai tips dan strategi untuk menggunakan media sosial dengan cerdas. Narasumber menyoroti pentingnya memilah informasi yang benar dan berkualitas, serta bagaimana menghindari penyebaran berita palsu (hoaks) yang dapat merugikan masyarakat. Selain itu, mahasiswa TIM II KKN Undip Desa Kluwih juga membahas tentang privasi online dan bagaimana menjaga identitas pribadi dari ancaman yang mungkin timbul di dunia maya.
Lebih dari sekadar teknis penggunaan media sosial, narasumber juga menekankan nilai-nilai etika dalam berkomunikasi di platform online. Mereka memberikan contoh-contoh situasi di mana kesopanan, rasa hormat, dan sensitivitas terhadap perbedaan pendapat sangat penting dalam membangun lingkungan digital yang sehat dan produktif.
"Saya mewakili teman-teman IPNU IPPNU sangat berterima kasih kepada mahasiswa UNDIP yang telah berbagi wawasan dan pengalaman berharga tentang penggunaan media sosial yang bijak. Semoga pemuda dan pemudi kami dapat mengaplikasikan pengetahuan ini dalam bermedia secara positif dan bermanfaat," ujar Sariatin, ketua IPNU Desa Kluwih.
Acara ini merupakan langkah konkret dalam memberikan pendidikan media kepada generasi muda, sehingga mereka dapat menjadi pengguna media yang bertanggung jawab dan mampu memfilter informasi dengan baik. Diharapkan, kolaborasi seperti ini akan terus berlanjut demi menciptakan lingkungan digital yang aman, etis, dan penuh manfaat bagi semua pengguna.
Penulis:
Karin Pehulisa
Lokasi:
Desa Kluwih, Kec. Bandar, Kab. Batang